(Suterachannel.com) Wajo-Sulsel, Jelang lebaran idul adha 1445 Hijriyah, puluhan anak yatim menerima santunan ayam potong
Anak yatim yang terdaftar sebagai penerima ayam potong gratis datang langsung diantar oleh kerabatnya ke rumah mediator sumbangan, di jalan Andi Ninnong Sengkang, minggu (16/6/1024).
Kegiatan ini bertujuan untuk menggembirakan anak yatim, dan terbukti para anak yatim tertawa riang setelah menerima ayam potong yang diberikan secara gratis
Mediator dan fasilitator sumbangan, Sudirman Meru menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan program tahunan yang dilaksanakan setiap menjelang lebaran idul adha.
“Kegiatan ini adalah program tahunan jelang lebaran idul adha, memberikan santunan berupa ayam potong kepada keluarga anak yatim.” Jelasnya.
Keluarga anak yatim yang menerima santunan ayam potong merasa sangat bersyukur, karena dihari lebaran mereka dapat menikmati daging ayam, yang diberikan oleh jamaah masjid jami nurul as’adiyah Callaccu.
Deden.