(Suterachannel.com) Wajo-Sulsel, Setiap Aparatur Sipil Negara (ASN) akan memasuki masa purna tugas setelah mengabdikan diri kepada negara selama waktu yang telah ditentukan.
Batas usia pensiun seorang ASN dapat berbeda-beda sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku.
Hal itulah yang menjadi dasar bagi pengurus IGTKI – PGRI Kecamatan Tempe Kabupaten Wajo, melakukan pelepasan purna tugas kepada pengawas, Kepala sekolah dan guru TK yang telah memasuki masa purna bakti, dilaksanakan di Baruga Lampulung Atakkae, rabu (11/12/2024).
Andi Nuriyani Massikki, S.Pd.I,, M.Si selaku panitia pelaksana mengatakan, kegiatan pelepasan purna tugas terhadap dua orang pengawas, dua orang kepala sekolah dan dua orang guru TK berjalan dengan lancar meskipun hanya membutuhkan waktu selama empat hari dalam melakukan persiapan.
“Dengan acara pelepasan ini kami berharap silaturahim tetap terjalin, dan dengan semangat pengabdian selama puluhan tahun dapat menjadi inspirasi bagi kami semua sebagai generasi penerus.” ucapnya.
Dra Hj. Asniarti., M.Pd yang menjadi pengawas TK sejak 2007 memasuki masa purna tugas setelah 14 tahun mengabdi
Pada kesempatan tersebut, Asniarti menyampaikan rasa haru dan ucapan terima kasih atas pelepasan yang begitu meriah, meskipun ada rasa sedih harus berpisah dengan teman teman semua.
“Acara pelepasan ini sangat meriah, meskipun rasanya tidak mau berpisah karena teman teman begitu baik, selalu patuh terhadap binaan dan bimbingan yang saya berikan.” tuturnya.
“Hubungan antara pengawas dengan guru penuh dengan kekeluargaan tanpa ada sekat dalam melaksanakan tugas antara guru dengan pengawas, begitupun antara pengawas dengan kepala sekolah selalu melaksanakan tugas dengan penuh kekeluargaan.” pungkasnya.
Dengan penuh rasa haru yang diwarnai dengan isak tangis, IGTKI – PGRI melepas purna bakti pengawas TK Dra. Hj. Asniarti M.Pd dan Andi Mulianna, S.Pd., MM, Kepala TK Dra Hj. Aminah Akib dan ST. Najwan, S.Pd.AUD serta guru TK Yammase, S.Pd dan Hj. Najiwarti, S.Pd.
Deden.